Asus Pegasus X002, 64-bit Prosesor Pesaing Redmi 1S
Kamis, 25 Desember 2014
Persaingan pasar smartphone pada low-end level tampaknya akan semakin memanas. Setelah Xiaomi berhasil menguasai level tersebut, kali ini Asus ingin masuk dan bersaing juga kedalam level low-end dengan merelase smartphone murah berspesifikasi canggih.
Asus mengumumkan untuk merelase smartphone terbaru mereka yaitu Pegasus X002 dan smartphone ini bukanlah jajaran smartphone dari keluarga Zenfone. Harga yang ditawarkan Asus untuk mendapatkan Pegasus X002 ini adalah sekitar $128 atau sekitar Rp 1.600.000. Smartphone ini memiliki layar sebesar 5-inch 720p, kamera belakang 8 MP dengan LED flash, kamera depan 5 MP, Ram sebesar 2 Gb dan 16 Gb memori internal.
Urusan dapur pacu, Asus mempercayakan MediaTek's 64-bit MT6732 untuk digunakan pada X002, disertai 1.5 GHz quad-core Cortex-A53 prosesor. Smartphone ini menggunakan baterai berkapasitas 2,500 mAh, dan disertai dual-SIM slot yang sudah support jatingan TD-LTE, TD-SCDMA, dan GSM seperti dilansir dari Gsmarena, Selasa(23/12/14).
Pegasus X002 menggunakan OS Android 4.4 kitkat dengan tampilan bawaan Asus Zen UI. Pre-orders smartphone ini sudah dimulai di negara China, namun belum diketahui apakah smartphone ini juga akan dijual pada pasar diluar China.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar