Oppo 3006 Smartphone terbaru hasil sertifikasi SIRIM

Kamis, 01 Januari 2015

Ponsel pintar Oppo yang terbaru dikabarkan  telah melewati sertifikasi di Malaysia. Ponsel pintar terbaru ini diberi nama Oppo 3006. Standards and Industrial Research Institute of Malaysia atau biasa kita kenal SIRIM memberikan sertifikasi untuk ponsel pintar terbaru yang mendukung jaringan 4G LTE tersebut.


Seperti yang telah dilansir melalui Mobileburn, Rabu (31/12/2014). SIRIM merupakan sebuah institusi yang serupa dengan Federal Communications Commission atau FCC di Amerika Serikat yang memiliki tugas memeriksa produk untuk standar kualitas.

Oppo 3006 ini dikabarkan merupakan varian dari Oppo 3005 dan 3007, dua ponsel pintar yang baru - baru ini melewati sertifikasi di China melalui TENAA.

Oppo 3006 memiliki layar sebesar 4.7 Inch, menggunakan prosesor 1.2 GHz, dan RAM 1 Gb serta media penyimpanan sebesar 8 Gb. Selain itu ponsel pintar ini telah dilengkapi dengan Bluetooth 4.0, WiFi dan dukungan jaringan 4G LTE.

Dari informasi yang sebelumnya telah beredar, perusahaan asal China itu membangun pabrik di daerah Tangerang dengan dana sebesar $ 30 Juta atau sebesar Rp 374 Miliar. Langkah tersebut menunjukkan optimisme perusahaan teknologi asing dalam berinvestasi di Indonesia.



Sumber
Share

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2015 sarapanandroid