SarapanAndroid.com - Harga dan Spesifikasi Huawei Ascend Mate7 Monarch. Huawei bersungguh - sungguh dalam melakukan penetrasi ke pasar pada level Hi-End. Terbukti dengan di releasenya Huawei Ascend Mate7 Monarch ini yang memiliki spesifikasi sangat canggih.
Tampaknya perangkat ini disediakan untuk anda yang menyukai layar besar baik itu untuk melakukan berbagai kegiatan bisnis maupun mengerjakan tugas pada smartphone anda. Berikut ulasan Huawei Ascend Mate7 Monarch.
Layar
Dengan layar besar berukuran 6.0 Inch, ppi yang dihasilkan terbilang cukup besar yaitu sekitar 367 ppi. Hal tersebut dikarenakan phablet ini menggunakan resolusi sebesar 1080 x 1920 yang membuat layar Mate 7 menghasilkan gambar yang jelas dan nyaman untuk mata pengguna memandangnya.
Ditambah lagi Huawei Ascend Mate7 Monarch menggunakan layar berjenis IPS LCD ditambah Sapphire crystal glass, oleophobic coating sebagai proteksi layar Mate 7. Sehingga selain menghasilkan gambar yang jernih, pengguna juga tidak perlu khawatir jika layar pada phabletnya mudah tergores karena proteksi yang diberikan pada Mate 7 sudah cukup baik.
Memori
Untuk anda yang hobi menaruh file berukuran besar pada perangkatnya, tidak perlu khawatir. Pasalnya phablet ini sudah dibekali memori internal berukuran sangat besar yaitu 64 Gb. Ditambah lagi dengan disediakanya slot memori eksternal up to 128 Gb membuat pengguna nyaman jika berkeinginan menaruh file berukuran besar pada Mate 7.
Menyoal multitasking pun sepertinya pengguna juga tidak perlu khawatir, karena Mate 7 sudah disediakan Ram berukuran besar yaitu 3 Gb yang akan dapat menghandle banyak aplikasi pada saat dijalankan di waktu yang bersamaan sekalipun.
Kamera
Kamera belakang dengan resolusi 13 Mp serta kamera depan dengan resolusi 5 Mp dibawa kedalam Phablet Mate 7 ini. Besaran resolusi yang dimiliknya dirasa sudah cukup mumpuni untuk pengguna dalam mengabadikan momen, ditambah dengan beberapa fitur yang dimilikinya dalam memudahkan pengguna saat menggunakan kamera Mate 7.
Prosesor & Gpu
Belum diketahui secara pasti jenis prosesor dan Gpu yang digunakan pada Phablet yang satu ini.
Lainya
Baterai berkapasitas 4100 mAh disematkan oleh huawei kedalam Monarch, kapasitas sebesar ini dipercaya mampu memberikan daya tahan yang kuat untuk phablet ini dalam melakukan berbagai kegiatan berat.
Android OS 4.4 Kitkat menjadi OS bawaan Monarch saat pertama kali di release. Menyoal harga, Ascend Mate7 Monarch dibanderol dengan harga 570 EUR atau sekitar 8,55 Juta Rupiah.
Rangkuman Spesifikasi
|
|
Layar
|
Resolusi 1080 x 1920 pixels, 6.0
Inch
|
Memory
|
Ram 3 Gb, Internal 64 Gb
|
Kamera
|
Belakang 13 Mp , Depan 5 Mp
|
Prosesor & Gpu
|
Belum Diketahui
|
Lainya
|
Android OS 4.4.X Kitkat, Baterai 4100 mAh, Harga Rp 8.550.000
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar