Kirin 620, Chipset Octa-core Terbaru Dari Huawei
Kamis, 04 Desember 2014
Beberapa hari yang lalu produsen teknologi asal China yaitu Huawei, merelease product terbaru untuk kategori prosesor. Chipset Huawei Kirin 620 di desain untuk perangkat mid-ranged. Chipset ini menggunakan arsitektur 64-bit dengan menggunakan 8 inti prosesor, sebesar 1.2 GHz.
Seperti dikutip dari Gsmarena, Rabu(03/11/2014), Kirin 620 merupakan chip berukuran 28nm, didasari oleh Cortex-A53 yang support LPDDR3 Ram. Chip ini support jaringan GSM / TD-SCDMA / WCDMA / TD-LTE /LTE FDD dengan kecepatan mencapai 150Mbps. Gpu yang digunakan adalah Mali450 MP4, yang merupakan Gpu lama. Kirin 620 support kamera hanya sampai 13Mp, namun video encoding dan decodingnya dapat memutar resolusi sebesar 1080p pada 30Hz.
Huawei Kirin 620 bermain pada mid-level SoC, dengan performa yang sebanding dengan Qualcomm's Snapdragon 410. Kedua chipset tersebut Sama - sama menggunakan arsitektur 64-bit dengan kecepatan 1.2 Ghz, namun Kirin 620 memiliki kelebihan dimana sudah menggunakan 8 inti prosesor.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar