Xiaomi dikabarkan akan memulai proyek barunya di bidang otomotif, Rumor tersebut muncul setelah sejumlah petinggi Tesla beserta produk-produk mobil kebanggaan mereka mengunjungi markas besar Xiaomi di Beijing.
Saat ini sebagian masyarakat Asia memang sedang menyukai produk mobil lokal berharga murah yang ramah lingkungan, tak heran jika kesempatan ini diambil Xiaomi yang telah lebih dulu sukses merambah pasar gadget Asia lewat produk-produk murah mereka namun dengan spesifikasi yang wah.
Laporan terbaru mengungkap bahwa Xiaomi sedang menjalin kerjasama dengan produsen otomotif lokal China untuk memproduksi mobil kelas A0 (mobil kategori city car dengan isi penumpang maksimal empat orang) yang dijuluki sebagai 'Mistla'.
Mobil tersebut bakal dilengkapi dengan sistem hiburan built-in yang berbasis MIUI (mirip Apple CarPlay atau Android in the Car). Mengutip AndroidHeadlines, mobil ini rumornya akan dijual seharga 40 ribu yuan atau sekitar Rp81 juta.
Xiaomi 'Mistla' , Mobil Murah Buatan Xiaomi
Selasa, 16 Desember 2014
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar